Kota Batu Malang sampai sekarang ini masih menjadi salah satu kota tujuan wisata yang populer di kalangan para wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia. Memiliki kontur daerah yang tinggi membuat kota ini memiliki hawa yang sejuk paket tour malang dan nyaman untuk berlibur melepas penat setelah lelah bekerja. Namun dengan adanya pandemi covid 19 ini, beberapa tempat wisata di Batu sempat tutup. Berikut ini daftar 10 Tempat wisata di Batu yang sudah buka kembali.
Tempat Wisata di Batu Malang
Museum Angkut
Daftar tempat wisata di batu nomor satu yaitu museum angkut, belum lengkap rasanya jika sedang berada di kota batu tapi belum mengunjungi tempat wisata yang satu ini. Museum ini mempunyai konsep atau tema alat transportasi dari jaman dahulu sampai jaman sekarang dari seluruh dunia, yang bisa membuat Anda merasa berkeliling dunia di waktu yang berbeda, karena banyak terdapat berbagai macam alat transportasi dari jaman dahulu hingga jaman sekarang.
Jatim Park I
Jawa Timur Park I atau yang sering disingkat menjadi Jatim Park I merupakan salah satu tempat wisata di Batu Malang yang cukup populer di mata masyarakat khususnya dari kalangan wisatawan.
Lihat juga Tempat Wisata di Purwakarta
Tempat ini menyajikan konsep taman rekreasi dan juga sarana edukasi dengan berbagai macam wahana seru yang layak untuk dicoba. Yang menjadi Ciri khas tempat ini yaitu kolam renang dengan latar belakang relief wajah Ken Arok, dan juga terdapat berbagai macam seluncur air dengan kedalaman kolam yang beragam.
Jatim Park I juga menyediakan wahana edukasi seperti science stadium yang memberikan berbagai informasi dan juga peragaan fisika, biologi sampai dengan peragaan matematika. Tempat wisata yang memiliki luas 11 hektar dengan puluhan wahana ini berjarak 20 km dari pusat kota malang.
Jatim Park II
Tempat wisata yang sudah buka salah satunya Jatim Park I. Jatim Park II yang berlokasi di Jalan Oro-Oro Ombo Batu Malang ini mempunyai konsep wisata alam dan menyediakan dua jenis wahana, ada Batu Secret Zoo dan Juga Museum Satwa.
Di Museum Satwa Jatim Park II Anda bisa menemukan bermacam-macam jenis binatang dari berbagai kawasan di dunia yang sudah diawetkan dengan latar belakang yang sangat mirip dengan habitat asli binatang tersebut.
Sedang di Batu Secret Zoo Anda bisa melihat binatang-binatang yang masih hidup. Kebun binatang dengan konsep modern ini merupakan yang pertama di Indonesia, dan terdapat banyak tempat yang bisa Anda jelajahi seperti Tiger Land, Padang Rumput hingga akuarium besar.
Eco Green Park
Tempat wisata di Batu Jawa Timur selanjutnya adalah Eco Green Park. Sebuah taman rekreasi yang dipadu dengan berbagai sarana edukasi dalam bentuk wahana wahana yang menyenangkan untuk dicoba.
Seperti wahana walking bird, wahana duck kingdom, wahana animal farm dan berbagai wahana menarik lainnya. Tempat wisata ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki anak-anak karena selain akan menyenangkan, anak-anak juga akan mendapat berbagai pengetahuan baru.
Batu Night Spectacular
Jika Anda sudah seharian penuh berkeliling daerah batu untuk mengunjungi berbagai tempat wisata, namun masih juga belum cukup, maka masih ada satu lagi tempat wisata di Batu yang buka pada malam hari. Batu Night Spectacular memang cocok dikunjungi pada malam hari karena tempat ini buka mulai pukul 15:00 WIB sampai pukul 24.00 WIB.
Keindahan cahaya warna warni dari Taman Lampion dan berbagai jenis wahana seperti komedi putar dan wahana menarik lainya membuat tempat ini cukup menyenangkan mengisi liburan Anda di kala malam hari.
Agrowisata Kusuma
Agrowisata Kusuma menjadi salah satu tempat wisata di Batu yang sudah buka di era pandemi seperti sekarang. Kota Batu memang terkenal dengan buah apel, di tempat ini selain bisa memetik buah apel dari pohon nya langsung.
Anda juga bisa memetik berbagai jenis buah-buahan lainnya seperti jeruk, jambu, strawberry dan berbagai buah lainnya. Terdapat juga berbagai wahana yang cukup menarik yang disediakan bagi para wisatawan yang berkunjung, wahana tersebut berupa waterpark dan juga fasilitas untuk outbond.
Batu Flower Garden
Batu Flower Garden juga masuk dalam daftar 10 tempat wisata di batu yang sudah buka kembali. Jika Anda berkunjung ke tempat ini, makan ada akan menemukan hamparan taman bunga yang luas dan indah serta anda juga bisa berfoto-foto ria di spot-spot yang telah disediakan.
Rafting Kaliwatu
Jika Anda sedang di kota Batu dan ingin mencoba permainan air yang menguji adrenalin, maka Anda wajib mencoba untuk rafting di Kaliwatu. Lokasi rafting ini berada di daerah Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Selain rafting, Anda juga bisa mencoba wahana menarik lainnya yang disediakan di sini, seperti outbond dan juga paintball.
Coban Putri
Tempat wisata alam Coban Putri bisa anda temukan di daerah Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Karena ini memang wisata alam, di tempat ini Anda bisa melihat dua air terjun yang sangat indah yang cukup bagus dijadikan sebagai latar belakang untuk berfoto.
Lihat juga Pantai Wediombo Jogja
Selain air terjun terdapat juga berbagai spot foto yang cukup unik, seperti jembatan bambu dan juga gardu pandang yang dikelola oleh masyarakat setempat.
Coban Talun
Coban Talun menjadi tempat wisata terakhir yang masuk daftar 10 tempat wisata di Batu yang sudah buka kembali. Hampir sama seperti coban putri, ditempat ini juga terdapat air terjun yang sangat indah karena dikelilingi oleh bebatuan alam dan juha tumbuhan hijau yang masih terjaga alami.